Bekasi, Djapost.com –
PSSI Kabupaten Bekasi sedang melakukan penjaringan bibit muda pesepakbola yang selanjutnya akan dibina pihaknya. Penjaringan dilakukan kepada para pelajar yang mewakili wilayahnya pada cabang olahraga (cabor) sepak bola di Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Kabupaten Bekasi 2022.
“Kami telah memantau semua pemain dari setiap kecamatan. Sudah menjadi catatan kami banyak pemain berprestasi. Jadi kami akan buat database dan akan dilakukan pembinaan atlet sepak bola,” kata Ketua PSSI Kabupaten Bekasi, Hamun Sutisna, Minggu (31/7/2022).
Nantinya dalam database tidak hanya hanya pemain dari kecamatan yang memeroleh juara saja yang akan dimasukkan, akan tetatapi dari semua pemain yang mewakili kecamata di POPDA Kabupaten Bekasi.
“Bagi pemain yang memiliki skil dan kemampuan akan masuk database PSSI Kabupaten Bekasi,” ucap Hamun.
Para pelajar yang bermain di POPDA Kabupaten Bekasi, kata dia, akan menjadi regenerasi atlet pesepak bola dari Kabupaten Bekasi. Selain itu akan dipersiapkan untuk bermain pada tingkat lebih tinggi lagi seperti bermain untuk Pekan Olahraga Wilayah (POPWIL) Jawa Barat.
“Khusus pelajar di POPDA ini akan menjadi regenasi ke depan. Mereka bisa mewakil Kabupaten Bekasi di POPWIL Jabar,” katanya.
Hamun menuturkan, dalam pegelaran POPWIL Jabar nanti menjadi tugas Dinas Budaya Pemuda dan Olahraga (Disbudpora) yang akan mengirimkan atlet. Pihaknya hanya diminta mempersiapkan atlet untuk bertanding pada ajang olahraga pelajar Jabar tersebut.
“Kami ada pemain, POPWIL itu dari Disbudpora dan intinya kita diminta untuk mengirim pemain dan mempersiapkannya,” ucap dia.
Amung berpesan kepada pelajar yang telah membawa juara kecamatan pada POPDA Kabupaten Bekasi untuk tidak berpuas diri.
“Mereka jangan terlena dengan prestasi yang sudah diraih, tapi harus bersungguh-sungguh berlatih untuk menang, jangan karena sudah ada namanya. Jadi kita akan adakan pembinaan terus ke arah yang lebih baik dari amatir ke professional,” kata dia. *(Rz)*